Sebagai seorang SEO profesional, Anda tentu harus paham mengenai perbedaan black hat SEO, white hat SEO, dan grey hat SEO. Teknik SEO yang sudah sangat umum digunakan di dunia search engine optimization ini merupakan teknik teknik yang bisa Anda aplikasikan ke website Anda untuk mendapatkan peringkat yang paling bagus di mesin pencari.
Anda bisa memilih dari ke tiga teknik ini untuk Anda aplikasikan pada situs Anda. Teknik – teknik ini tentu saja memiliki kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai teknik apa yang akan Anda gunakan, perhatikan perbedaan di bawah ini :
Beda Antara Black Hat SEO, White Hat SEO, dan Grey Hat SEO
Teknik Black Hat SEO
Jenis teknik yang satu ini merupakan jenis teknik yang sebenarnya melanggar peraturan dan kebijakan dari Google namun banyak yang menggunakannya karena dianggap jauh lebih cepat untuk meningkatkan rangking. Mungkin memang benar jika hasil yang Anda dapatkan ketika menggunakan black hat SEO sangat cepat, namun teknik ini tidak bisa Anda terapkan untuk jangka panjang dikarenakan bisa terkena resiko penalti.
Salah satu contoh black hat SEO adalah melakukan copy paste pada artikel milik orang lain. Jelas saja duplicate content baik itu di website Anda sendiri atau milik orang lain tidak akan berujung baik. Jika Google tahu perbuatan ini, beberapa penalti yang mungkin terkena adalah rangking di turunkan, deindex, atau bahkan terkena terbanned dari Google.
Teknik White Hat SEO
Jenis teknik untuk optimasi SEO yang satu ini adalah jenis optimasi yang sesuai dengan aturan aturan dari Google. Ini adalah teknik optimasi yang paling “bersih” dan sangat Google sukai. Namun, karena cara yang satu ini adalah cara yang paling organic, teknik yang satu ini membutuhkan ketekunan dan kesabaran untuk mendapatkan hasilnya.
Cara untuk menggunakan teknik yang satu ini salah satu caranya adalah dengan mengoptimalkan konten – konten yang berkualitas. Anda harus bisa menjamin kualitas artikel yang tayang di website Anda. Anda juga harus memperhatikan dengan benar di bagian mana penempatan kata kunci yang Anda pakai dan yang sedang Anda bidik. Selain itu, Anda juga harus menerapkan link building yang tepat agar website bisa dengan mudah muncul di SERPs.
Teknik Grey Hat SEO
Tak hanya ada black hat SEO dan white SEO saja, Anda juga bisa menggunakan atau mengkombinasi antara kedua teknik yang sudah tertera di atas yakni white hat SEO dan black hat SEO. Teknik yang satu ini umumnya hanya master SEO yang melakukan untuk menaikkan website di search engine karena membutuhkan kejelian. Salah satu teknik grey hat SEO adalah paid links dan yang lainnya.
Baca Juga : Kendala Backlink
Nah itulah perbedaan black hat SEO, white hat SEO, dan grey hat SEO. Semoga ulasan ini berguna untuk Anda.